Programmer
IT Development Technology

Inilah Beberapa Jenis Posisi Profesi Programmer

MILLENNIA SOLUSI ID – Apa yang muncul di pikiran Anda ketika mendengar kata programmer? Di mana sih, posisi profesi programmer di sebuah perusahaan? Programmer adalah orang yang menulis kode untuk menciptakan program pada  perangkat lunak komputer.

Kode-kode tersebut lantas diubah menjadi set instruksi yang dapat dicapai komputer. Ketika membuat suatu program, ada bagan alur yang harus diperhatikan dan diterjemahkan ke dalam bahasa komputer menggunakan kode tertentu sehingga menjadi sebuah perintah kepada komputer untuk menjalankan tugas tertentu.

Nah, inilah beberapa jenis posisi profesi programmer yang perlu Anda ketahui.

Posisi Profesi Programmer di Perusahaan

Secara umum, tugas seorang programmer adalah mengubah desain program yang dibuat oleh developer menjadi instruksi yang dapat diikuti oleh komputer.

Coba lihat alat elektronik di sekitar yang Anda gunakan sehari-hari, seperti komputer, ponsel, dan yang lainnya. Semua alat itu tidak akan bisa berfungsi jika tidak ada kode instruksi yang dibuat oleh programmer.

Berikut ini adalah beberapa posisi profesi programmer dalam perusahaan yang harus Anda ketahui.

1. Hardware Engineer

Seorang hardware engineer harus mampu menciptakan sebuah set instruksi di ruang penyimpanan informasi yang ada di hardware agar mau melakukan perintah, seperti mematikan atau mengaktifkan keyboard.

Tahukah Anda, profesi  hardware engineer memiliki gaji yang lumayan tinggi, rata-rata mulai dari Rp6 juta hingga Rp8 juta per bulan.

2. Software Developer

Posisi profesi programmer lainnya di sebuah perusahaan adalah sebagai software developer atau pengembangan perangkat lunak. Mereka yang ada di posisi ini fokus pada perencanaan dan pengelolaan instruksi yang sudah dibuat. Tidak hanya itu, seorang software developer juga harus bisa memastikan bahwa kode instruksi yang sudah dibuat dapat dioperasikan kembali.

Tertarik menjadi seorang software developer? Dengan segala kerumitan yang akan Anda hadapi, gaji besar pun menanti. Seorang software developer bisa mengantongi gaji Rp10 juta hingga Rp17 juta. Wow, bukan?

3. Database Developer

Seorang database developer bertanggung jawab untuk menghubungkan database dengan set instruksi. Ia juga harus mampu mengumpulkan, menyusun urutan, hingga mengambil informasi yang dibutuhkan.

Dengan beban dan tanggung jawab yang besar, seorang database developer siap menerima gaji Rp10 juta hingga Rp17 juta. Fantastis?

Baca artikel

Inilah Beberapa Jenis Posisi Profesi Programmer

4. Web Developer

Satu posisi profesi programmer lain yang tak kalah keren adalah sebagai web developer yang tugasnya membuat dan merancang situs web sesuai arahan desainer. Selain itu, seorang web developer juga harus memahami bahasa pemrograman tertentu untuk dapat menentukan instruksi yang akan digunakan untuk mengakses sebuah situs web.

Sebagai seorang web developer, Anda berhak menerima gaji sebesar Rp6 juta hingga Rp10 juta tiap bulan.

5. Mobile Developer

Mobile developer menjadi salah satu jenis pekerjaan yang menjanjikan di bidang programming. Bahkan, profesi yang satu ini disebut sebagai salah satu pekerjaan dengan pertumbuhan tercepat di dunia.

Ada beberapa tanggung jawab utama dari profesi ini, misalnya, membuat kode, menguji kode yang sudah dibuat, mendokumentasikan, serta menyatukan aplikasi seluler.

Berapa gajinya? Bisa mencapai Rp7 juta per bulan, loh!

Perkembangan zaman dan teknologi membuat posisi profesi programmer di sebuah perusahaan ternyata sangat penting. Tak heran jika pendapatan yang mereka terima pun cukup besar. Satu lagi, ternyata programmer di luar negeri bebas kerja dari mana saja.

Jika sebuah pekerjaan sudah selesai, ia tinggal mengirimkannya lewat email atau website.

Hal ini ternyata juga mulai diterapkan oleh beberapa perusahaan di Indonesia.Tertarik menjadi seorang programmer? [msi]

Baca artikel Berapa Lama Seorang Awam Bisa Paham Pemrograman Minimal 1 Bahasa?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
Hello
Can we help you?